Resep Soto Kudus Asli Enak , Soto Kudus merupakan salah satu menu makanan Indonesia, dilihat dari judulnya pasti sudah bisa ditebak bahwa m...
Resep Soto Kudus Asli Enak , Soto Kudus merupakan salah satu menu makanan Indonesia, dilihat dari judulnya pasti sudah bisa ditebak bahwa menu soto ini berasal dari Kudus. Soto Kudus sendiri memang hampir mirip dengan soto Lamongan yang berisi suwiran ayam dan touge namun terkadang juga kita jumpai dengan dagong kerbau. Soto Kudus ini tidak memakai daging sapi dalam sejarahnya alasan tidak memakai daging sapi ialah karena penghormatan muslim Kudus terhadap agama Hindu yang mana sapi adalah hewan yang mereka anggap suci, hal ini ialah anjuran dari Sunan Kudus.
Salah satu warung makan yang menyajikan soto Kudus terkenal di Jakarta adalah didaerah blok M, memang soto Kudus tidak hanya kita jumpai dikudus saja melainya diberbagai kota di Indonesia, karena kuliner yang satu ini memang sudah terkenal di seluruh nusantara. Nah jika anda ingin mencoba mencicipi hidangan satu ini anda bisa dengan mudah membuatnya sendiri dirumah.
Kesempatan kali ini Resep Masakan Indonesia akan membagikan resep soto kudus asli enak untuk anda semua. Silahkan persiapkan bahan-bahanya terlebih dahulu antara lain :
Bahan :
Salah satu warung makan yang menyajikan soto Kudus terkenal di Jakarta adalah didaerah blok M, memang soto Kudus tidak hanya kita jumpai dikudus saja melainya diberbagai kota di Indonesia, karena kuliner yang satu ini memang sudah terkenal di seluruh nusantara. Nah jika anda ingin mencoba mencicipi hidangan satu ini anda bisa dengan mudah membuatnya sendiri dirumah.
Kesempatan kali ini Resep Masakan Indonesia akan membagikan resep soto kudus asli enak untuk anda semua. Silahkan persiapkan bahan-bahanya terlebih dahulu antara lain :
Soto Kudus |
Bahan :
- 1 ekor ayam
- 4 lembar daun salam
- 20 gelas air putih
- garam secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Bumbu halus :
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 ruas kunyit
- 3 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- merica secukupnya
- garam secukupnya
- 1/2 sdt gula
Bahan pelengkap :
- 150 gram tauge yang dibuang akarnya, siram dengan air panas
- 2 sdm bawang putih yang sudah digoreng
- 2 sdt kucai iris
- 2 sdm bawang merah goreng
- 3 buah jeruk limau
Bahan sambal :
- 5 buah cabe rawit , dihaluskan
- 1 sdm bawang putih, diremas-remas
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdt air jeruk nipis
Cara membuat soto kudus asli :
- Potong daging ayam menjadi 4 bagian dan rebus dengan air yang diberi garam secukupnya dengan api sedang hingga daging empuk
- Kemudian angkat daging ayam dan sisakan kaldunya kurang lebih 7 1/2 gelas, Kemudian goreng ayam hingga berubah kekuningan angkat dan suwir-suwir, sisihkan
- Selanjutnya tumis bumbu halus beserta 4 lembar daun salam , aduk-aduk hingga beraroma harum, kemudian masukan tumisan ke dalam kaldu, dan didihkan kembali kaldu aduk sampai bumbu tercampur rata.
- siapkan mangkuk dan beri suwir ayam beserta tauge dan juga irisan kucai, siram dengan kaldu dan taburi dengan bawang merah goreng serta bawang putih goreng.
- Sajikan soto dengan sambalnya.
- Soto kudus siap dinikmati.
Diatas adalah resep soto kudus asli enak, sangat mudah bukan ? bahan-bahan dalam mengolah soto kudus ini sangat mudah kita dapatkan, tentunya membuat soto kudus ini sangat mudah untuk dipraktekan. Nah jika anda tertarik untuk membuat menu soto lainya anda bisa mencoba resep soto betawi asli . Selamat mencoba !